Bisakah Mengubah Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia di Webcomics?

Tags


Cara mengubah bahasa di Webcomics 2023 / pengaturan bahasa di Webcomic

Bisakah / adakah cara mengubah bahasa Inggris ke bahasa Indonesia di Webcomics? - Webcomic merupakan salah satu aplikasi komik online yang kini sudah bisa kita download secara bebas dan gratis di toko unduh ternama yakni Playstore dan Appstore.

Aplikasi Webcomics sendiri telah hadir sejak awal tahun 2018 yang lalu dan kini telah mendapatkan 1 juta pengunduh lebih dan 133 ribu pengguna aktif didalamnya. Itu berarti aplikasi Webcomics ini memang cukup banyak digemari oleh mereka-mereka yang tertarik dalam membaca komik secara online.

Ada banyak sekali genre-genre unik dan menarik yang disediakan oleh aplikasi Webcomic untuk setiap pengguna-pengguna yang menggunakan aplikasinya untuk membaca komik secara online. Genre-genre yang ada di Webcomics diantaranya seperti genre Komedi, Fantasi, Drama, Modern, Action, Romantis, Girls & Boys' Love, Sejarah, Triler, dan masih banyak genre lainnya.

Tentunya dengan banyaknya genre-genre yang berbeda, pastinya akan membuat para pembaca menjadi lebih betah dan tidak akan mudah bosan karena para pembaca bisa memilih genre mana yang ia minati dan ia sukai.

Selain itu, desain dan tampilan pada aplikasi Webcomics juga sangat bagus dan tertata rapi serta sangat mudah untuk dipahami.

Di aplikasi Webcomics ini, penggunaan mata uang digital yang diberlakukan untuk setiap pengguna / pembaca aplikasinya adalah Koin. Koin disini bisa dikatakan cukup penting dan pastinya memiliki banyak sekali kegunaan didalamnya. Jadi, apabila sobat ingin tau bagaimana cara memiliki koin  di Webcomics ini, maka sobat bisa membacanya Disini.

CARA MENGUBAH BAHASA DI WEBCOMICS? BAGAIMANA?

Meskipun terbilang cukup populer, di aplikasi Webcomic ini pun ternyata ada beberapa kelemahan yang tampak didalamnya. Nah, salah satu kelemahan yang menonjol di Webcomics ialah fitur bahasa.

Di aplikasi Webcomics ini, penggunaan bahasa yang diberlakukan adalah bahasa Inggris. Jadi, untuk setiap konten-konten komik yang ada didalamnya pun menggunakan bahasa Inggris.

Hal tersebut tentunya akan menyulitkan sebagian besar pengguna karena seperti yang kita ketahui bahwa tidak semua pembaca bisa fasih dalam berbahasa Inggris.

Dengan kendala bahasa yang dialami, tak jarang banyak pembaca Webcomics yang bertanya-tanya bagaimana cara mengubah bahasa inggris ke bawah indonesia di Webcomics?.

Nah setelah mencari-cari ternyata tidak ada opsi atau pilihan untuk mengubah bahasa konten komik di aplikasi Webcomics ini. Opsi untuk mengganti bahasa ini pun ternyata tidak ada di bagian pengaturan.

Hal tersebut tentunya menjadi hambatan dan kekecewaan bagi sebagian besar pembaca karena tidak bisa membaca komik dengan tenang akibat terkendala bahasa.

Namun, sobat pembaca semuanya tidak perlu kecewa karena sekarang sudah ada kabar baik dari pihak pengembang aplikasi Webcomics bahwa akan segera merilis fitur terbaru yakni penambahan bahasa Indonesia.

Hal ini bisa kita ketahui dari setiap balasan pihak pengembang kepada keluhan akan hambatan bahasa dari setiap pengguna aplikasi Webcomics. Pihak pengembangpun sudah memberikan jawaban bahwa akan segera menambahkan penggunaan bahasa Indonesia dalam beberapa bulan yang akan mendatang.

Dengan balasan tersebut, tentunya akan menjawab semua keluhan yang disampaikan oleh para pembaca aplikasi Webcomic ini. Jadi, intinya tetap bersabar ya, karena pihak pengembang aplikasi Webcomics akan segera menyediakan komik versi bahasa Indonesia.

Lihat Juga : Cara Ganti Bahasa di Webtoon Dengan Mudah.

Itu saja pembahasan mengenai pertanyaan yang kerap ditanyakan oleh para pembaca Webcomics 2023. Semoga ini dapat membantu kalian akan pertanyaan yang kerap kalian tanyakan seputar bahasa di Webcomic.