6 Tips Supaya Main Ranked di Mobile Legend Tidak Kalah Terus


Tips agar main ranked tidak kalah terus di mobile legend - Game mobile legends pastinya sudah tidak asing lagi di telinga hampir setiap orang yang ada di negara kita ini. Mau itu yang pernah memainkan atau tidak pernah sama sekali memainkan game mobile legends ini juga setidaknya pasti pernah mendengarnya.

Hal ini dikarenakan mobile legend cukup populer dan bisa dimainkan oleh orang-orang dari latar kalangan apapun tanpa memandang usia. Kini bermain game online sudah gak terlalu ribet, tidak seperti dulu-dulu yang dimana game online lebih dominan di PC hingga untuk memainkannya pun kita harus ke warnet.

Game mobile legend memang terbilang cukup seru karena kita bisa memainkannya bersama dengan teman maupun keluarga dengan membentuk sebuah tim yang beranggotakan maksimal 5 orang. Kita bisa bermain di beberapa mode di mobile legends seperti mode brawl, classic, dan ranked.

Tips agar tidak kalah terus main ml 2023

Menyelesaikan pertempuran dan memenangkannya memang menjadi suatu hal yang terasa begitu menyenangkan. Namun beda ceritanya dengan yang mengalami kekalahan, apalagi kalah di mode ranked bakal membuat kita merasa sangat kesal. Tapi hal ini adalah hal yang wajar karena di dalam pertandingan pasti ada yang namanya kalah dan menang.

Jujur saja, saya dulunya lebih banyak kalahnya bila dibandingkan dengan yang menang. Saya sering berfikir kenapa saya main ranked kalah terus, apakah saya yang menjadi beban, atau team saya yang noob.

Bahkan kekalahan yang terus-menerus alias kalah beruntun membuat saya hampir ingin menghapusnya, tapi tidak jadi karena saya pikir itu hanya game dimana tujuannya itu adalah menghibur dan sebagai pengisi waktu kosong. Baca juga : Cara mendapatkan banyak tiket di mobile legend.

Nah, lantas setelah kekalahan beruntun yang terjadi membuat saya menyiapkan strategi biar gak naik turun divisi lagi. Naik sih boleh, tapi turun bintangnya itu loh yang bikin malas. Tapi untuk sekarang, saya sudah jauh lebih banyak menang ketimbang kalah.

Oleh karena itu, biar tidak kalah terus main ranked di game ml ini, kamu bisa menerapkan beberapa tips yang akan saya bahas diibawah ini. Ini merupakan tips sederhana, namun efektif dalam mengurangi kekalahan ketika bermain.

Tips Agar Tidak Kalah Terus Main Ranked

1. Kuasai Setiap Role Hero

Menguasai setiap role hero di mobile legends misalnya mage, assasin, marksman, tank, support, fighter ternyata lebih dominan biar bisa menang lho. Mengapa?

Kalau kamu hanya bisa satu role di mobile legends misalnya kamu hanya bisa mage, itu akan cukup menyulitkan apalagi main solo karena biasanya teman satu tim juga egois sehingga komposisi susunan role pun jadi tidak seimbang.

Untuk itu, kamu bisa kuasai minimal satu untuk setiap rolenya. Ini bisa buat jaga-jaga agar komposisi susunan tim tetap seimbang dan kemenangan pun tidak jauh dari harapan. Tapi lebih baiknya harus bisa menguasai hero tank, karena rata-rata kebanyakan pemain tidak ingin menggunakan tank, padahal yang kita ketahui tank ini sangat penting untuk melindungi hero-hero lain yang darahnya lebih tipis.

2. Hindari Bertengkar Ketika Pertandingan Sedang Berlangsung

Hindarilah bertengkar atau kata lainnya adu mulut di chat. Biasanya kalau sudah bertengkar pasti sudah saling menyalahkan satu sama lain. Kalau yang seperti ini, harapan untuk menang pasti sudah tidak ada lagi.

Oleh karena itu, lebih baik kita memberi semangat kepada teman setim daripada harus terus bertengkar dan ujung-ujungnya hanya kekalahan yang didapat. Dengan begitu, percaya diri akan adanya kemenangan itu tetap ada. Baca juga : Cara mendapatkan battle point mobile legend dengan cepat.

3. Hindari Solo Ranked

Biar tidak main ranked kalah terus, sebaiknya hindari bermain solo. Alangkah baiknya kita bermain ketika ada teman yang bisa diajak untuk bermain rank.

Tapi apabila memang tidak ada yang bisa diajak untuk bermain rank, kamu bisa mencari teman di publik. Dengan begitu kamu bisa meminimalis kekalahan ketika bermain. Tapi kamu jangan menerimanya dengan langsung, kamu bisa melihat history pertandingannya terlebih dahulu. Kalau history pertandingannya bagus, itu berarti dia termasuk pro.

Memang lebih baiknya itu untuk tidak bermain solo karena apabila kita bermain ranked solo, pasti kita ketemu dengan teman setim yang sangat menjengkelkan seperti noob, afk, suka nyalahin, dan feed(banyak matinya).

4. Pastikan Koneksi Internetmu Stabil

Terkadang meskipun koneksi internet kita dalam keadaan tidak stabil, hasrat untuk bermain itu tidak tertahankan sehingga kita terus bermain dan ujung-ujungnya malah kalah terus.

Oleh karena itu, jangan heran kenapa main ranked kalah terus di mobile legends. Penyebabnya itu juga kadang karena diri kita sendiri. Sudah tau lag masih saja nekat untuk terus dimainin, ujung-ujungnya juga bakal kalah. Jadi, pastikan dulu smartphone dan jaringanmu dalam keadaan stabil dan baik-baik saja sebelum bermain.

5. Bermain di Jam Tertentu 

Siapa sangka bermain di jam-jam tertentu juga menjadi penentu kalah menangnya dalam pertandingan di mobile legends ini.

Ketika kita terpaksa bermain solo rank karena tidak ada teman yang bisa diajak, kadangkala disitu kita mulai melakukan match dan bertemu serta mendapat tim yang sangat menjengkelkan seperti ada salah satunya yang noob, afk, dan lain sebagainya.

Hal itu terjadi juga karena waktu ketika kita bermain itu tidak pas. Seharusnya kita bermain ketika waktu orang-orang sudah mulai lebih santai.

Untuk menghindarinya, kamu bisa bermain ketika jam 8 malam lebih karena dijam seperti itu orang-orang dewasa yang sudah pro biasanya mulai online. Dengan menentukan jam bermain, kamu bisa lebih mengurangi terjadinya kekalahan. Baca juga : Cara membuat squad di mobile legend terbukti berhasil.

6. Jangan Egois

Rata-rata kalau sudah egois dalam memilih hero, itu menjadi penyebab mengapa bisa kalah terus dalam bermain game mobile legends ini. Misalnya teman satu tim maunya pakai miya padahal sudah ada claude, lalu akhir-akhirnya jadi ada 2 mm. Hal ini pasti akan menjadi permasalahan karena keinginan komposisi satu tim harus menggunakan hero yang role nya sama gak boleh ada dua.

Nah agar kamu tidak kalah terus dalam bermain mobile legends, sebaiknya kamu menggunakan jenis hero yang memang perlu untuk digunakan. Jenis role hero tersebut belum digunakan oleh teman satu tim dan memang benar-benar diperlukan. Pokoknya jangan egois ya, karena bila egois benar-benar penyebab besar terjadinya kekalahan.

Akhir Kata

Itulah beberapa tips supaya tidak kalah terus saat bermain ranked di mobile legends. Semoga ini bisa membantu kamu agar tidak kalah terus saat bermain mobile legends dan bisa menjadi lebih baik lagi.